Wednesday, February 11, 2009

serba...serbi..pecinta alam

…..Pecinta alam …..
Apa yang langsung terbesit di pikiranmu waktu baca tulisan itu ?
Em..
Mungkin ada yang…anak gunung..anak nakal..pergaulan bebas…nekat…whatever!!
Apapun yang ada dipikiranmu tentang anak pecinta alam ..
Cuma bisa dibuktiin kalo kamu udah bener2 nyobain jadi pecinta alam ..

Aku dulu pernah ikutan jadi sebuah anggota organisasi pecinta alam waktu SMA..
Em..
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Manfaatnya banyaaak…
-Latihan mengorganisasikan diri (jadi anak buah/pemimpin)
-Naek gunung..sisir pantai..dll
-Ascending-desending,,wall climbing,,rock climbing,dll
-Bisa jadi arena “cermin diri” dan “cermin karakter orang”
-Kekeluargaan yg erat banget,kebersamaan,,
-Arrrgghhh..komplit !!
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Materrri – nya yang masiie aku inget nih..
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
S.U.R.V.I.V.A.L
Suatu usaha untuk mempertahankan hidup dalam keadaan darurat dan
Berusaha untuk mengatasinya dengan memanfaatkan potensi yang ada
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Sadari sungguh-sungguh situasimu
Untung malang tergantung ketenanganmu
Rasa takut dan panic harus kau kuasai
Vakum/kekosongan,,isilah segera,,jangan melamun
Ingatlah dimana kamu berada
Vivo (vivire),,berarti tetap hidup
Adat istiadat setempat patut ditiru
Latihlah dirimu dan belajarlah selalu
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Kapan kita harus mempraktekan S.U.R.V.I.V.A.L ?
1.Ketika di lingkungan yang baru / asing
2.Tersesat di tempat rawan
3.Kecelakaan di perjalanan karena berbagai sebab
4.Kehabisan perlengkapan dalam perjalanan
5.Hal-hal yang belum pasti (kondisional)
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Nah..
Kalo kita di salah satu keadaan di atas..
Kita pasti..takut..stress..haus..lapar..terisolir dari lingkungan..rasa panas..dingin..mungkin juga kelainan tingkah laku..
Nah lo..
Kalo udah gitu jadi..cemas/bingung bertambah..kebutuhan air/makan bertambah..kondisi tubuh menurun..
Trrruuuuuuuusssss…
Selain survival…faktor penting untuk tetap hidup juga harus punya…
1.Adanya kemauan untuk hidup
2.Menjaga kondisi fisik & memanfaatkan alat2 yang dapat membantu
3.Pengetahuan ketrampilan dasar
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Ketrampilan dasar…(yang ku ingeet)
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Mendapatkan air…
1.Mata air/air terjun (tanah)
2.Air dari tumbuhan (cirinya : jernih, manis, sebagiian besar mengandung air)
(dari jaringan tumbuhan – daun cacar air, batang kaktus)
(dari akar – kaktus yang diambil 75 cm dari pangkal,dikupas,disedot)
Laennya : rotan,palmae,kelapa, siwalan,liara.
3.Air laut/air kotor (air kotor dipanaskan, lalu uapnya akan jatuh dibawahnya, uapnya bisa diminum deh.. )
4.Memanfaatkan ponco / jas ujan (lubangi tanah, letakkan nesting/sejenis panic yg ada, tutupi dengan ponco, lalu uapnya akan jatuh ke nesting)
Tumbuhan dan binatang (seadanya..) yang bisa dimakan….
Berdaun hijau, tak berbulu, tak bergerigi, tidak ada lapisan lilin di permukaan daun, daun yang biasa dimakan mamalia, buah2an yang dimakan burung, tunas rumput laut, kepiting, serangga, rayap, telor rayap, kulit kayu, cacing, rumput laut (warna hijau agak kuning)


That’s all..
Buat sekarang..
Kurang lebih yang aku tau kayak gituuu…
Just check those out !!

No comments: